Dinas Kesehatan melaksanakan giat Monitoring dan Evaluasi Sarana Prasarana dan Alat Kesehatan Pada Aplikasi ASPAK
Admin Web | 01 Juli 2025 | Dibaca 2 kali

Rabu, 11 Juni 2025 Tim Kerja Substansi Pelayanan Kesehatan Primer dan Kesehatan Tradisional Dinas Kesehatan melaksanakan giat Monitoring dan Evaluasi Sarana Prasarana dan Alat Kesehatan Pada Aplikasi ASPAK (Aplikasi Sarana dan Prasarana Alat Kesehatan) di beberapa lokasi, yaitu :
1. UPTD Puskesmas Jati Luhur
2. UPTD Puskesmas Jati Kramat
3. UPTD Puskesmas Jati Makmur

Tujuan kegiatan ini adalah untuk:
1. Memastikan puskesmas update data ASPAK sesuai dengan jumlah/data yang tersedia di puskesmas
2. ⁠Memastikan alat kesehatan yang ada di puskesmas jumlahnya sesuai dengan data di ASPAK dan berfungsi dengan baik
3. ⁠Memastikan kelengkapan alat kesehatan yang di butuhkan puskesmas

Dari hasil tersebut, dapat disimpulkan rencana tindaklanjut sebagai berikut:
1. Mengoptimalkan penggunaan aplikasi ASPAK untuk monitoring dan evaluasi kinerja puskesmas
2. Mengevaluasi pengawasan pada aplikasi ASPAK dan melakukan perbaikan secara terus-menerus
3. ⁠Membuat rencana pengadaan alat kesehatan yang di butuhkan puskesmas

Salam Sehat!

#Dinaskesehatan #Dinkesbekasi #DinkesSepekan #MonitoringEvaluasi #PuskesmasKotaBekasi #ASPAK

BAGIKAN :